Segera terbit Buletin PPG


Alhamdulilah, atas idzinNya Pondok Pesantren Gedangan (PPG) dalam minggu ini akan melaunching Buletin Gedangan dengan nama MANHAJI (Media Aktualisasi Nalar Santri dan Himpunan Jaringan Informasi). Nama MANHAJI dipilih sebagai sarana tafā’ulan dan mengambil berkah dari nama kitab-kitab monumental seperti kitab Fiqih Manhaji alā Madzhab Imam al-Syāfi’, kitab Manhaji al-Qawỉm dan lain sebagainya. Serta berharap agar mampu mengaktualisasikan nalar kritis sebagaimana metodologi manhaji yang diterapkan oleh fuqaha dalam menformulasikan hukum.
Buletin ini dikelola oleh ISG (Ikatan Santri Gedangan), santri pilihan Pondok Pesantren Gedangan yang masih aktif di tingkat MA dan MTs. Diketuai oleh Ach. Thohir dan Moch. Alvin Hadi atas bimbingan para guru yang memiliki latar belakang pendidikan Pondok Pesantren dan akademisi.
Memuat beberapa rubrik pilihan, seperti Kajian, Agenda Gedangan, Kumpulan Hasil Bahts al-Masāil, dll. Edisi ini, tim redaksi memilih fokus kajian “Hentikan Menghujat, Indonesia Berdaulat” sebagai proses mendidik santri agar senantiasa berbudi luhur dan menjaga etika dalam berucap dan bertindak khususnya kepada pemerintah agar negeri kita tetap berdaulat dan merdeka seutuhnya. 
Harapan besar semoga media santri terus istikamah dan bermanfaat untuk semuanya, khusunya para santri Gedangan dalam mengembangkan proses belajar dan pendidikannya. Masukan yang konstruktif selalu ditunggu dari para pakar untuk bahan evaluasi dalam terbitan berikutnya.

Related Post

Previous
Next Post »

Terima Kasih atas kunjungan Anda di Gedangan Online